Beranda Akses Penceramah Kondang Ustadz Tambusai Akan Meriahkan Isra Mi’raj di Merangin

Penceramah Kondang Ustadz Tambusai Akan Meriahkan Isra Mi’raj di Merangin

MERANGIN, AksesJambi.com – Penceramah kondang Ustadz H Hendri Tambusai, akan memeriahkan pelaksanaan peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, di Masjid Agung Baitul Makmur pada Selasa (04/2/2025) pukul 08.00 Wib mendatang.

Kabar ini tersirat pada rapat persiapan Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, yang dipimpin Asisten I Setda Merangin M Sayuti di Ruang Rapat Kantor Bupati Merangin, Kamis (30/1/2025).

‘’Kita mengharapkan seluruh pegawai di jajaran Pemkab Merangin dan seluruh para pejabatnya dapat menghadiri acara akbar tersebut,’’ ujar Asisten I Setda Merangin M Sayuti saat memimpin jalannya rapat.

Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW tersebut, juga akan mengundang semua instansi vertikat di Merangin, sekolah-sekolah, pesantren, organisasi keagamaan, dan para tokoh agama.

Lebih lanjut Asisten I Setda Merangin menegaskan, peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Masjid Baitul Makmur akan dihadiri Pj Bupati Merangin Jangcik Mohza, yang tentunya juga ingin mendengarkan ceramah ustadz asal Sumatera Utara itu.

Untuk itu, M Sayuti mengharapkan semua undangan dapat menghadiri Pj bupati, dengan turut hadir pada acara tersebut.

‘’Melalui peringatan Isra’ Mi’raj ini, semoga kita semakin mentauladani Nabi Muhammad SAW,’’harap M Sayuti.

(Kominfo)