JAMBI, AksesNews – Jumlah kasus terkonfirmasi positif virus Corona (Covid-19) di Provinsi Jambi semakin bertambah setiap harinya. Bahkan dalam kurun waktu hanya beberapa hari saja, jumlah kasus Covid-19 di Jambi nyaris mencapai angka 500.
Jambi hari ini, Selasa 29 September 2020, mencatat penambahan pasien positif baru. Ada sebanyak 23 kasus baru Covid-19 yang tercatat sebagai penambahan kasus terbanyak di Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah selama pandemi Covid-19 ini.
Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Jambi, Johansyah mengatakan, pasien positif kembali bertambah, ada penambahan sebanyak 23 kasus baru Covid-19 di Jambi. Ini merupakan rekor penambahan kasus harian terbanyak selama ini.
Pasien Positif Covid-19 di Jambi Tambah Lagi 21 Orang, Total 467 Kasus
“Hari ini, dapat kami sampaikan ada penambahan 23 positif Covid-19. Dengan adanya penambahan itu, maka sampai hari ini tercatat sebanyak 490 kasus Covid-19 di Jambi,” kata Johansyah, Selasa (29/09/2020) sore.
Berdasarkan update sebaran data terbaru Covid-19 Jambi, suspek tambah 18 jadi 99 kasus, terkonfirmasi positif tambah 23 jadi 490 kasus, dirawat 214 pasien, sembuh tetap 265 orang, kematian tambah 2 jadi 11 orang dan spesimen 207 tunggu.
Pasien 475 inisial TH usia 66 tahun, meninggal pada tanggal 25 September 2020, kronologisnya pada Hari Senin 21 September 2020, almarhum dirawat di RS Raudah Bangko dengan keluhan penyakit jantung dan dirawat 3 malam kondisi tidak membaik.
“Kondisinya saat itu, agak memburuk lalu dirujuk ke RSUD Bangko, karena membutuhkan ventilator, dirawat semalam dan keadaan kembali memburuk. Kemudian dirujuk lagi ke RSUD Bungo, langsung masuk ruang ICU, keadaan tetap memburuk,” jelas Johansyah.
Selanjutnya, dilakukan uji Swab, karena kondisi pasien mirip gejala berat Covid-19, besoknya siang Jumat, 25 September 2020 pukul 13.00 WIB, pasien meninggal, walau belum keluar hasil swab, tetap pemulangan jenazah dengan protokol kesehatan karena terduga dan suspect serta probable Covid-19.
1 Pasien Positif Covid-19 Tanjab Barat Meninggal
Pasien 483 inisial AL usia 63 tahun, seorang laki-laki asal Tanjab Barat meninggal tanggal 24 September 2020. Pasien meninggal pukul 12.15 WIB, Diagnosa Hiperglikemia ec DM tipe 2 + suspek Covid-19. Begitu rapid reaktif dan langsung uji swab, almarhum di makamkan prosedur Covid-19.
“Dalam dua hari ini, kita akan rapat Gugus Tugas yang langsung dipimpin Pjs Gubernur Jambi, nanti akan disimpulkan dilakukan langkah strategis,” pungkasnya. (Bjs)