KOTAJAMBI, AksesNews – Dalam rangka memeriahkan bulan suci Ramadan 1446 H, PLN UP3 Jambi Bersama Persatuan Istri Karyawan dan Karyawati (PIKK) dan YBM PLN UP3 & UP2K Jambi menggelar aksi berbagi takjil kepada masyarakat pada Rabu (19/3/2025).
Kegiatan ini melibatkan peran aktif dari Srikandi PLN, PIKK dan YBM PLN UP3 & UP2K Jambi, yang turut serta baik dalam proses pengumpulan dana secara sukarela, persiapan dan pendistribusian takjil sehingga tersedia sebanyak 600 paket takjil dibagikan secara langsung di sekitar kantor PLN UP3 Jambi.
Dalam sambutannya, Ketua PIKK Ibu Imelda Ediwan, berharap kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi seluruh karyawan dan karyawati PLN untuk lebih mendalami makna Ramadan dan memanfaatkan bulan penuh keberkahan ini sebaik-baiknya dalam kebersamaan dan semangat kerja.
Suasana di depan kantor PLN UP3 Jambi mulai ramai dengan kehadiran para pengendara motor, pejalan kaki, dan warga sekitar. Para anggota PIKK dan Srikandi PLN UP3 & UP2K Jambi dengan sigap dan penuh senyum menyambut setiap orang yang melintas, menawarkan paket takjil yang berisi aneka hidangan berbuka puasa.
“Kami ingin berbagi kebahagiaan Ramadan dengan saudara-saudara kita yang mungkin masih dalam perjalanan pulang atau belum sempat menyiapkan hidangan berbuka,” ujar Imelda Ediwan.
“Semoga takjil yang kami berikan dapat menjadi berkah dan menambah semangat ibadah puasa bagi para penerima.” Tambahnya.
Salah seorang anggota Srikandi PLN UP3 & UP2K Jambi menambahkan, “Kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi dan mempererat tali persaudaraan di antara kami. Kami berharap, sinergi antara PIKK, Srikandi, dan YBM PLN UP3 & UP2K Jambi dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat bagi masyarakat.”
Para penerima takjil pun menyambut baik kegiatan ini dengan senyum dan ucapan terima kasih. “Alhamdulillah, terima kasih banyak Ibu-ibu,” ucap seorang pengendara motor.
Kegiatan berbagi takjil ini berlangsung hingga menjelang waktu berbuka puasa. Ratusan paket takjil ludes dibagikan, meninggalkan kesan mendalam bagi para penerima dan penyelenggara.
Semangat sinergi dan kepedulian yang ditunjukkan oleh PIKK, Srikandi, dan YBM PLN UP3 & UP2K Jambi diharapkan dapat menginspirasi masyarakat lainnya untuk melakukan hal serupa, sehingga kebahagiaan Ramadan dapat dirasakan oleh semua. (Rls/*)