Beranda Akses Sandiaga Uno Jadi Pembicara Seminar Inspirasi Bisnis di Kerinci

Sandiaga Uno Jadi Pembicara Seminar Inspirasi Bisnis di Kerinci

KERINCI, AksesJambi.com – Sandiaga Salahudin Uno jadi pembicara dalam seminar Inspirasi Bisnis Bersama yang digelar Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sakti Alam Kerinci, Kabupaten Kerinci, Jambi, Selasa (19/11/2019).

Dalam seminar kewirausahaan yang diikuti ratusan mahasiswa kabupaten di wilayah barat Provinsi Jambi itu, pria yang pernah mencalonkan diri sebagai wakil presiden ini memotivasi para mahasiswa untuk memulai bisnis.

“Kita harus memulai sesuatu hari ini juga, mau punya usaha, cari modal, cari teman, nyari pemasaran yang bagus, akses perizinan, laporan keuangan yang kinclong, modal dari perbankan, modal dari perbankan syariah. Itulah semangat kita semua, saya yakin STIE bisa mencetak para pengusaha sukses”ujar Sandiaga Uno.

Mantan wagub DKI ini juga menyampaikan satu aspirasi bagi para kawula muda, bahwa masa depan adalah masanya anak-anak milenial. “Kedepan milenial akan mampu membangun ekonomi indonesia lebih baik lagi”cetus Sandi.

Ketua STIE Sakti Alam Kerinci DR Alvia Santoni mengucapkan terimakasih kepada Sandiaga Uno yang telah menyempatkan diri hadir dalam seminar itu.

“Kepada mahasiswa sekalian saya harapkan agar bisa menyimak materi yang disampaikan oleh Pak Sandiaga Uno untuk selanjutnya bisa diaplikasikan dalam memulai kegiatan usaha,” tutur Alvia Santoni. (Jnf)