JAMBI, AksesNews – Gadis asal Kabupaten Bungo, Rahma Asy Syifa (19) terpilih menjadi Duta Seni Budaya dan Pariwisata Provinsi Jambi 2019, yang digelar Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Jambi beberapa waktu lalu.
Kepala Disbudpar Provinsi Jambi, Ujang Hariadi mengatakan tujuan dari kegiatan ini merupakan upaya dalam melestarikan nilai-nilai budaya lokal kepada masyarakat, khususnya generasi muda yang berperan mempromosikan nilai-nilai budaya Jambi.
“Kami berharap melalui kegiatan ini, akan lahir generasi muda yang memahami dan mencintai adat istiadat, serta memiliki intelektual yang baik,” kata Ujang Hariadi.
Untuk diketahui, Pemilihan Seni Budaya dan Pariwisata Provinsi Jambi 2019 ini merupakan event yang diikuti oleh perwakilan dari berbagai kabupaten/kota di Provinsi Jambi.
Sementara itu, Rahma Asy Syifa yang terpilih menjadi Duta Seni Budaya dan Pariwisata Provinsi Jambi 2019, saat ini masih duduk di semester 2 Universitas Jambi, mengambil Jurusan Pendidikan Biologi.
Remaja kelahiran Padang ini mengaku saat tes, dirinya memilih untuk membaca puisi. Bagi yang ingin kenal lebih dekat dengan Ifa sapaan akrabnya, bisa mengikuti akun instagramnya @asyifaii.
(Team AJ)