Beranda Akses Pembekalan Pengurus dan Badan Musyawarah Adat Kecamatan di Tanjabbar

Pembekalan Pengurus dan Badan Musyawarah Adat Kecamatan di Tanjabbar

TANJABBAR, AksesJambi.com – Lembaga Adat Melayu (LAM) Jambi Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) adakan pembekalan kepada pengurus dan Badan Musyawarah Adat kecamatan se-Kabupaten pada 11-13 Desember 2018 di salah satu Hotel Kuala Tungkal.

Kasi Adat Istiadat Disdikbud Tanjabbar, Maryani mengatakan maksud dan tujuan kegiatan tersebut untuk mempererat silaturahmi antar anggota LAM. Selanjutnya, menciptakan anggota yang solid dan berintegritas, meningkatkan pemahaman anggota terhadap tugas pokok dan fungsi sebagai pengurus dan anggota LAM.

“Agar dapat merencanakan, menjalankan serta mengevaluasi program kerja yang dapat mendukung kemajuan program kerja pemerintah kabupaten. menerapkan hasil pembekalan dalam tugas dan kehidupan sehari hari,” jelas Maryani.

Dengan acara pembekalan ini diharapkan kegiatan pengurus terus berkembang kearah yang lebih baik, dalam tahun ini banyak kegiatan di LAM terlaksana dengan baik yang berarti kegiatan LAM dapat diterima oleh semua elemen. (Dika)