Beranda Akses Piala Indonesia 2018, Ini Jadwal Persih Masurai Vs Semen Padang

Piala Indonesia 2018, Ini Jadwal Persih Masurai Vs Semen Padang

MERANGIN, Aksesjambi.com – Persih Masurai FC akan menjalani laga perdana melawan Semen Padang pada Babak 128 Piala Indonesia 2018. Persih bertindak sebagai tuan rumah melawan klub Profesional asal Sumatera Barat tersebut di Stadion Bumi Masurai, kawasan Langling Bangko. Senin (13/08/2018) mendatang.

Penetapan jadwal Piala Indonesia 2018 ini merujuk Surat PSSI Nomor 3547/AGB/451/VIII-2018 pada Hari Rabu, 01 Agustus lalu. Pertandingan akan menjalani Kick Off pukul 15.00 WIB.

Diketahui, Persih Masurai resmi bermarkas di Stadion Bumi Masurai-Bangko setelah di akuisisi pengusaha asal Tabir, H Harmaini dari pemilik klub asal, Tembilahan Riau beberapa waktu lalu. (Shobirin)