Beranda Akses 3 Agustus, Ini Rute Api Obor Asian Games 2018 di Jambi

3 Agustus, Ini Rute Api Obor Asian Games 2018 di Jambi

JAMBI, AksesJambi.com – Kirab Obor atau Torch Relay Asian Games XVIII 2018 akan tiba di Jambi, pada 3 Agustus 2018. Kirab Obor di Jambi akan dimulai dari Rumah Dinas Gubernur Jambi dan berakhir di Kantor Gubernur Jambi.

Saat ini, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi telah melakukan persiapan untuk menyambut kedatangan Api Obor Asian Games 2018 di Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah pada Jumat (03/08/2018) dengan kemeriahan.

“Semua pihak bahu-membahu saling koordinasi untuk prosesi penyambutan dan memeriahkan kedatangan Api Obor Asian Games 2018 di Jambi,” kata Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jambi, M.Dianto, Rabu (01/08/2018).

BACA JUGA: Dari Jambi Untuk Indonesia, Pemprov Akan Meriahkan Kirab Obor Asian Games 2018

Selain itu, Dianto berharap bagi masyarakat dan pelajar untuk memenuhi sepanjang jalur yang dilewati Kirab Obor Asian Game 2018 tersebut. Sebagai warga Jambi, kita harus berbangga, karena terpilih sebagai salah satu Provinsi yang didatangi oleh Kirab Obor Asian Games ini.

Api Obor Asian Games 2018 akan melewati tempat-tempat yang sudah di jadwalkan. Berikut Rundown Torch Relay Asian Games di Jambi:

(Bahara Jati)