TANJABBAR, AksesJambi.com – Kapolres Tanjung Jabung (Tanjab) Barat, AKBP Guntur Saputro membubarkan ratusan masyarakat yang berkumpul di depan Kantor DPC Partai Gerindra, Selasa (28/04/2020).
Pembubaran ini lantaran kegiatan berkumpul dan membuat keramaian ini tidak dibenarkan dalam situasi Covid-19 ini.
Kapolres menyebutkan, bahwa pihaknya telah mengkonfirmasi kepada pengurus partai Gerindra dan didapatkan informasi bahwa pihak Gerindra tidak ada melakukan kegiatan tersebut.
“Sudah kita konfirmasi, kalau mereka tidak ada kegiatan pembagian sembako. Mereka ada kegiatan bagi sembako kepada masyarakat tapi tiga hari kebelakang dan langsung dilaksanakan door to door oleh pengurus partai Gerindra,” katanya.
Sebelumnya, diberitakan bahwa ratusan masyarakat berkumpul di depan kantor DPC tersebut karena mendapatkan informasi adanya pembagian sembako dari pihak partai.
Sementara hal itupun dibantah oleh pihak Gerindra bahwa pihaknya melakukan pembagian sembako dengan mengundang masyarakat ke Kantor DPC Partai Gerindra Tanjab Barat.
“Jadi tindakan yang kita lakukan tadi menyuruh masyarakat untuk pulang ke rumah masing-masing dan tidak berkumpul di kantor Gerindra Kuala Tungkal,” katanya.
Warga ke Kantor Gerindra Tanjab Barat, Ucok: Tak Ada Bagi-bagi Sembako
Dalam kesempatan ini juga Kapolres memberikan himbauan kepada masyarakat agar tidak mudah percaya informasi yang beredar.
“Apalagi saat ini banyak sekali informasi-informasi yang tak jelas, ada baiknya informasi tersebut dicari tahu dulu, banyak oknum yang ingin memanfaatkan moment Covid-19,” ucapnya.
Lebih lanjut, Kapolres juga mengajak masyarakat untuk tetap stay at home atau di rumah aja dan tidak diperbolehkan keluar rumah.
Hal lain, dalam kesempatan ini Kapolres juga menyampaikan kepada seluruh pihak yang ingin menyalurkan bantuan sosial kepada masyarakat untuk tetap mengikuti protokol kesehatan.
“Kepada siapapun dalam pembagian sembako atau bansos lainnya untuk dilaksanakan door to door dan tidak diberikan secara berkumpul disatu titik atau membuat antrian,” pungkasnya. (Dika)