Beranda Akses Staf Ahli Kemenkes ke Jambi Sampaikan Pesan Menteri Terkait Virus Corona

Staf Ahli Kemenkes ke Jambi Sampaikan Pesan Menteri Terkait Virus Corona

JAMBI, AksesNews – Staf Ahli Hukum Kesehatan Kementerian Kesehatan (Kemenkes), dr Kuwat Sri Hudoyo dalam konferensi pers di Rumah Sakit (RS) Raden Mattaher Jambi, Rabu (28/01/2020) menyampaikan bahwa Kemenkes telah melaporkan kepada Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo bahwasanya di Indonesia hingga saat ini kejadian virus Corona tidak ada.

“Meskipun di Malaysia, Singapura, Thailand sudah ada yang positif, tetapi di Indonesia tidak ada”, sebutnya.

Keresahan dan rasa takut akan virus corona menjadi masalah besar saat ini. Hal ini ditegaskan langsung oleh dr Kuwat Sri Hudoyo.

Kejadian kejadian yang beberapa akhir pekan sempat menghebohkan warga masyarakat, diprediksi bukan karena virus corona.

Kwat pun meyakini Provinsi Jambi ini sangat kecil kemungkinan terdampak karena Jambi tidak termasuk dari 125 Pelabuhan Bandara masuk dari luar negeri.

“Masyarakat Jambi kemasukan turis atau orang dari luar negeri biasanya transit dari Jakarta Batam Medan dan lain sebagainya. Sehingga jadi tidak secara langsung karena sudah melalui proses Screening sebelumnya,” lanjutnya.

Terkait pasien yang di duga terkena virus Corona di Jambi, Kuwat mengatakan pasien tidak termasuk dalam kategori yang dimaksud.

Menurutnya, hal ini merupakan reaksi panik dan kesiapsiagaan yang berlebihan. Dirinya pun tidak mempermasalahkan respon yang dilakukan oleh pihak kesehatan dari pada kejadian tersebut kecolongan apabila kejadian tersebut benar.

“Yang jelas kondisi pasien sudah baik, secara klinis dan keputusan Direksi sudah membolehkan pasiennya untuk pulang. Masyarakat jangan khawatir kalau itu akan menular pada masyarakat karena pasien itu tidak memiliki potensi terkena virus,” pungkasnya. (Shelvy)