Jambi, AksesNews – Sebanyak 5 ekor buaya berhasil dievakuasi dari penangkaran terbengkalai, yang terletak di Desa Kebon IX, Sungai Gelam, Kabupaten Muaro Jambi, Minggu (26/9)
Koordinator Tempat Penyelamatan Satwa BKSDA Jambi, Sahron menyampaikan dengan hasil evakuasi hari ini, total buaya yang berhasil ditangkap di penangkaran tersebut berjumlah 7 ekor.
Dari buaya yang berhasil dievakuasi, 6 ekor buaya di antaranya berukuran 4 hingga 5 meter, dengan berat lebih 400 kilogram.
“Tadi ada 1 ekor yang ukurannya kecil, sekitar lebih 3 meter. Tapi usianya sudah di atas 30 tahun semua,” ungkap Sahron.
Ia pun mengatakan upaya penangkapan reptil ini masih akan terus dilakukan. Kemungkinan ada 20 ekor buaya lagi yang harus dievakuasi.
“Kita masih akan jerat buaya tersebut hingga kolam penangkaran ini jadi kosong. Kita tidak ingin ada warga jadi korban,” imbuhnya.
Dalam proses penarikan buaya dari kolam, kata Sahron, pihaknya menggunakan tali derek mobil. Saat proses penarikan, kaki dan mulut buaya sudah diikat, lalu ditutup karung goni.
“Tadi karena ada hujan, buayanya bertenaga hingga mengibaskan ekornya,” bebernya.
Setelah sampai di truk, hewan buas itu dibawa petugas ke lokasi rehabilitasi di kawasan Bulian, Kabupaten Batanghari, Jambi.
Sebagai kilas balik, BKSDA Jambi bersama kepolisian, TNI, dan masyarakat mulai melakukan evakuasi puluhan buaya di penangkaran tadi sejak hari Sabtu, (25/9).
Evakuasi ini dilakukan, karena sudah beberapa kali buaya ditemukan di sungai dan permukiman, tidak jauh dari penangkaran buaya tersebut.
(Sob)