Beranda Akses 11 Pasien Baru Positif Corona di Jambi Tersebar di 4 Kabupaten

11 Pasien Baru Positif Corona di Jambi Tersebar di 4 Kabupaten

JAMBI, AksesNews – Jumlah total/kumulatif kasus positif virus Corona (Covid-19) meningkat drastis menjadi 32 orang. Pasien positif terpapar Corona di Jambi bertambah 11 orang lagi hari ini, pada Minggu 26 April 2020.

“Hari ini jumlah yang terkonfirmasi positif bertambah sangat banyak, yaitu 11 orang,” kata Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Provinsi Jambi, Johansyah, Minggu (26/04/2020) sore.

Menurutnya, penambahan 11 pasien baru positif COVID-19 itu sebagian besar berasal dari Kabupaten Merangin. Dengan rincian, Merangin 7 orang, Muaro Jambi 2 orang, Batanghari 1 orang dan Sarolangun 1 orang.

Pasien Positif Corona di Jambi Meningkat Drastis Jadi 32 Kasus

“Sebagian besar, yaitu 7 orang tercatat berasal dari Kabupaten Merangin. Sedangkan 4 orang lagi, 2 orang asal Muaro Jambi, 1 Batanghari dan 1 Sarolangun,” sebut Johansyah.

Adapun 11 orang pasien baru positif COVID-19 tersebut, dalam pengawasan tim medis salah satu rumah sakit di Jambi dan sedang menjalani isolasi.

“Tambahan kasus positif terbaru sesuai surat resmi hasil uji lab/swab yang telah dilakukan dan diterima oleh kami, dan hasilnya 11 orang pasien baru terkonfirmasi positif Corona,” pungkasnya. (Bjs)