JAMBI, AksesNews – Hanyutnya Bocah Laki-laki (9) asal Desa Terusan di Sunagai Batanghari pada Kamis (20/08/2020) sekira pukul 10.00 WIB, BPBD Batang Hari melakukan pencarian.
Berdasarkan laporan yang diterima BPBD, Kronologi peristiwa tersebut bahwa korban melompat ke sungai Batanghari bersama kedua temannya lalu pada saat bersamaan korban tertimpa oleh temannya tersebut hingga korban tidak sadarkan diri lalu korban hilang.
Kepala Operasi dan Siaga Kantor SAR Jambi, Kornelis menyebutkan, berdasarkan laporan, korban A.n Farel (9) merupakan warga Desa Terusan Kecamatan Muara Bulian Kabupaten Batanghari.
“Pukul 11.20 WIB, satu tim rescue dari Kantor SAR Jambi diterjunkan menuju lokasi kejadian,” jelasnya.
Adapun alut yang digunakan yaitu 1 Unit Rescue Car, 1 Unit Rescue Truck, 1 Set Pal SAR Air, 1 Set Peralatan Selam, 1 Set Peralatan Medis, 1 set peralatan Kom dan APD Personal. (Team AJ)