Beranda Akses Pemenang Tilawah Putra MTQ ke-1 IPPL Sudah Masuk Standar Kota

Pemenang Tilawah Putra MTQ ke-1 IPPL Sudah Masuk Standar Kota

KOTAJAMBI, AksesJambi.com – Pemenang lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-1 yang dilaksanakan oleh Ikatan Pemuda Payo Lebar (IPPL), Kelurahan Payo Lebar Kota Jambi yang dilaksanakan pada tanggal 4-6 September lalu dapat penilaian Khusus dari Pembina Tilawah Kota Jambi.

Pada penutupan MTQ tersebut yang diselenggarakan tepat malam Tahun Baru Islam 1440, Pembina Tilawah Kota Jambi memberi apresiasi penuh. Walaupun cabang yang di lombakan baru 4, yaitu Azan Subuh, Tilawah, Hafalan ayat pendek dan Dai Cilik. Tetapi apresiasi masyarakat untuk mengikuti lomba juga tinggi mencapai 109 orang peserta.

Pembina Tilawah Kota Jambi Taufiq Rohman mengatakan ini acara sangat luar biasa. karena tidak semua kelurahan yang bisa membuat acara seperti ini. Begitu juga syi’ar ini memang sangat menyentuh anak-anak, Selasa (11/09/2018).

“Andaiakan ada orang seperti beliau (Ketua IPPL Fredy Almonso) di setiap kelurahan atau kota Jambi bahkan se Indonesia yang menyumbangkan sebagian rizkinya untuk kebaikan semua orang dan membangun minat bakat adik-adik ini khusus di bidang Al-Quran, Tilawah, Ceramah, azan dan bakat yang langsung bersentuhan dengan agama, mungkin Jambi bahkan Indonesia akan lebih baik,” jelasnya.

Sebagai salah satu pembina Tilawah di Kota Jambi, ia menilai apabila di kelompokan setiap cabang yang di lombakan, masing-masing memiliki standard. Standar tersebut seperti standar kelurahan, standar kecamatan dan standar kota kabupaten dan ada juga standar Provinsi.

“Khusus Tilawah, penampilan tilawah terbaik itu ada di tilawah putra. Artinya, untuk standar tilawah ketemu untuk standar kota dan bisa atau layak tampil tingkat kota walaupun di tingkat kota belum bisa juara,” kata Taufiq.

Untuk peningkatan potensi pada pemenang tilawah putra, pembina Tilawah Kota Jambi berpesana agara orang tua, pembina ataupun pengasuh untuk terus menyambungkan potensi anak-anak itu. “Bisa langsung ke kami, atau ke guru-guru yang lain yang dianggap memiliki potensi memajukan anak-anak itu,”tutupnya.

Diketahui,Pemenang Lomba Tilawah Putra MTQ ke-1 IPPL iyalah Juara 1 Muhammad Fasih Maulana perwakilan Masjid Al-Barkah, Juara 2 M.Zaki Siregar perwakilan Langgar Nur Istiqomah, Juara 3 Rama Julian Saputra perwakilan Langgar Nurul Iman dan Juara 4 Zidan Adhitya Dafa perwakilan Masjid Nurul Islam. (Alpin)