Beranda Akses Yuliana Klarisa, Sumbang Emas Pertama untuk Jambi di PON XXI Cabor Angkat...

Yuliana Klarisa, Sumbang Emas Pertama untuk Jambi di PON XXI Cabor Angkat Besi

JAMBI, AksesNews – Yuliana Klarisa sukses menyumbangkan medali emas pertama untuk Provinsi Jambi, pada Cabang Olahraga (Cabor) angkat besi kelas 55 Kg, pada Kamis sore (05/09/2024), di venue Stadion Harapan Bangsa (SHB), Nanggroe Aceh Darussalam.

Keberhasilan Yuliana ini sekaligus mengukuhkan dirinya sebagai pemecah rekor nasional untuk kelas 55 kg dengan total angkatan 190 kg.

Dengan bertambahnya satu medali emas dari Yuliana Klarisa tersebut, Provinsi Jambi saat ini mengantongi sebanyak 3 medali.

Medali Emas pertama diraih dari cabor angkat besi, medali perak pertama dari cabor senam artistik, dan medali perunggu dari cabor dayung. (Rls/*)