Beranda Akses Karang Taruna Kecamatan Rimbo Ulu ‘Door to Door’ Serahkan Kursi Roda

Karang Taruna Kecamatan Rimbo Ulu ‘Door to Door’ Serahkan Kursi Roda

TEBO, AksesJambi.com – Dalam rangka kegiatan Bulan Bakti Karang Taruna (BBKT) Kecamatan Rimbo Ulu, Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi Karang Taruna Kecamatan Rimbo Ulu memberikan kursi roda kepada Abdul Eko Pamuji Bin Saparudin (23) warga Desa Sidorukun, Kecamatan Rimbo Ulu, Jumat (05/06/2020).

Pemberian Kursi Roda tersebut berkat kepedulian generasi muda melalui Organisasi Karang Taruna Manunggal Bakti Desa Sidorukun yang prihatin dengan kondisi Abdul Eko Pamiji (Biasa disapa Eko). Kursi roda diserahkan langsung oleh Ketua Karang Taruna Kecamatan Rimbo Ulu, Ashadi didampingi pemerintah Desa yang di wakili oleh Kepala Dusun Wonosari serta Babinsa.

Ketua Karang Taruna Rimbo Ulu, Ashadi mengatakan, bantuan kursi roda ini untuk meringankan beban keluarga Saparudin dan untuk aktifitas Eko sehari hari yang mana setiap harinya hanya berbaring dilantai rumah disisi lain bantuan ini disebutnya sebagai wujud kesetiakawanan sosial Karang Taruna terhadap lingkungan sosial.

“Bantuan ini adalah bentuk sinergi dan kursi roda telah kita serahkan, semoga kursi roda bermanfaat untuk kegiatan aktifitas Eko,” ujar Ashadi

Hadir dalam kegiatan tersebut Babinsa Desa Sidorukun Kopda Teguh Nugroho, Kepala Desa diwakili Dayat Kepala Dusun Wonosari, serta Ketua dan Anggota Karang Taruna Manunggal Bakti Desa Sidorukun.

Babinsa Desa Sidorukun KOPDA Teguh Nugroho mengapresiasi kegiatan karang taruna yang peduli akan lingkungan sosial dan peduli akan sesama, Kopda Teguh Nugroho juga berpesan agar generasi muda melalui organisasi karang taruna tetap menjunjung tinggi nilai nilai sosial selamat melaksanakan Rangkaian Bulan Bakti Karang Taruna (BBKT) ujar Kopda Teguh Nugroho.

Sementara itu ditempat terpisah PJ. Kades Sidorukun Marban, saat di hubungi via telpon mengapresiasi kegiatan bulan bakti karang taruna Kecamatan Rimbo Ulu, untuk kedepan karang Taruna harus lebih aktif dan terus membantu sesama dan harus berinovasi yang lebih baik.

Sementara ditempat terpisah Camat Rimbo ulu selaku pembina Karang Taruna Kecamatan Tuslam, mengingatkan karang taruna harus punya peran yang lebih sebagai pilar-pilar sosial di masyarakat supaya karang taruna nantinya bisa bermanfaat untuk generasi muda yang akan datang. (TeamAJ)