Beranda Akses PKD dan DTD Banser NU Tungkal Ilir Resmi Dibuka

PKD dan DTD Banser NU Tungkal Ilir Resmi Dibuka

TANJABBAR, AksesJambi.com – Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) dan Diklat Terpadu Dasar (DTD) Pengurus Anak Cabang GP Ansor Kecamatan Tungkal ilir Kab. Tanjab Barat, bertempat di Gedung Diklat Kuala Tungkal, resmi dibuka, Kamis (1/11/2018).

Kegiatan PKD dan DTD Satkoryon Banser NU ini diikuti sebanyak 62 orang yang berasal dari berbagai kelurahan dan desa yang ada di Kecamatan Tungkal Ilir.

Dalam Sambutannya mewakili ketua PC NU Tanjab Barat, Dadang Aulia mengucapkan selamat bergabung kepada seluruh peserta yang mengikut Pelatihan dan Diklat Banser NU.

Banser sebagai kader inti dalam organisasi Gerakan Pemuda Ansor harus mampu mengemban, melaksanakan dan mengamankan program-program sosial kemasyarakatan serta siap menjaga persatuan dan keutuhan NKRI dari persoalan disintegrasi Bangsa.

“Banser NU harus menjadi Garda terdepan dalam mengawal Ulama, Agama dan Negara, kehadiran Banser diharapkan mampu menjadi solusi dari berbagai persoalan sosial dan keagamaan di masyarakat kec. Tungkal Ilir,” pungkas Dadang.

Selanjutnya Ketua PC Nahdlatul Ulama Kab. Tanjab Barat yang diwakili Sekretaris NU Dadang Aulia, S.Sos secara resmi membuka acara kegiatan PKD dan DTD banser NU kecamatan tungkal ilir

Turut hadir dalam acara pembukaan PKD dan DTD Banser NU diantaranya Anggota DPRD Tanjab Barat HM. Fadli, SH, Babinsa Kel. Tungkal II, Komandan Satkorcab Banser Tanjab Barat dan Para senior Ansor serta Undangan.

(Andika)